Serang - Dipenghujung Ramadhan 2025, Banten Antisipator Lingkungan Hidup (Balhi) Foundation gelar buka puasa bersama sekaligus Rapat kerja (Raker) di RM Pondok Kelapa, Jum'at (28/3).
Acara diawali dengan doa bersama yang dilanjutkan dengan buka puasa dan selanjutnya raker yang dipimpin langsung oleh Ketua Balhi Foundation Hery JB.
Dalam sambutannya, Hery JB mengucapkan terimakasih kepada pengurus dan anggota yang sudah hadir pada Raker tersebut.
"Alhamdulillah, di penghujung Ramadhan, di bulan yang penuh berkah ini kita dapat berkumpul dan melaksanakan Raker. Saya merasa Raker ini harus dilakukan karena miris melihat keadaan Bumi Banten sekarang ini, " katanya.
Dalam kesempatan tersebut juga, Hery melakukan penyegaran pengurus.
"Ada beberapa bidang yang dirubah dan yang pastinya sesuai dengan tupoksinya teman-teman, " ucapnya.
Diakhir ia berharap agar seluruh pengurus dan anggota Balhi Foundation berkomitmen untuk tetap menjaga Bumi Banten.
"Saya berharap teman-teman tetap berkomitmen melaksanakan atau memberikan kontribusinya terhadap kepedulian lingkungan hidup di Banten. Bagi teman-teman pejuang lingkungan hidup, mari kita sama-sama menjaga, melindungi Bumi Banten yang kita cintai ini, " pungkasnya.
Sementara itu, Pembina Balhi Foundation Fahrurozi memberikan apresiasinya kepada seluruh pengurus dan anggota Balhi Foundation yang masih komitmen sebagai pejuang lingkungan hidup.
"Terimakasih kepada pejuang lingkungan hidup atas kepeduliannya terhadap lingkungan hidup yang luar biasa dalam mengamankan dan menyelamatkan bumi Banten selama hampir 10 tahun ini. Terus lakukan aksi nyata untuk menyelamatkan bumi Banten yang kita cintai ini, lakukan juga kaderisasi agar makin banyak orang yang peduli dengan lingkungan hidup, " ungkapnya.
"Mudah-mudahan kita masih bisa bermanfaat bersama-sama dalam wadah yayasan Balhi. Semoga kita makin eksis dan bisa dicintai oleh masyarakat Banten, " tandasnya.