Satuan Brimob Polda Banten Laksanakan Upacara Peringatan Hari Juang Polri ke - 79

    Satuan Brimob Polda Banten Laksanakan Upacara Peringatan Hari Juang Polri ke - 79

    Serang - Tepat pada tanggal 21 Agustus 2024, personel Satuan Brimob Polda Banten Laksanakan Upacara Peringatan Hari Juang Polri di Lapangan Merah Mapolda Banten, Rabu (21/08/2024). 

    Personel yang melaksanakan upacara Peringatan Hari Juang Polri ini ialah 1 Kompi dari Batalyon A Pelopor Brimob Banten yang dipimpin oleh Ipda Alam (Plh. Pasi Ops Batalyon A Pelopor). 

    Peringatan ini bertepatan dengan peristiwa bersejarah dimana Polisi Istimewa menyatakan kesetiaannya kepada Negara Republik Indonesia pada tahun 1945.

    Di lain tempat, Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Imam Suhadi, S.I.K juga mengucapkan selamat hari juang polri dan juga memberikan pendapatnya.

    "Peringatan hari juang Polri ini bertujuan untuk mengenang perjuangan para Polisi dalam meraih kemerdekaan pada jaman penjajahan dan menjaga keamanan negara." ujarnya.

    Dansat Brimob Polda Banten menambahkan jika pesan yang dapat dipetik dalam peristiwa bersejarah ini adalah Polisi merupakan bagian dari Republik Indonesia dan Polisi lahir dari masyarakat sehingga Polisi juga ikut berjuang dalam merebut maupun mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia. 

    “Oleh sebab itu, kami mohon kepada seluruh elemen masyarakat untuk tetap mengoreksi Polisi, membantu Polisi, mengawasi Polisi dan mendukung tugas Polisi, sehingga nanti Polisi semakin menjadi lebih baik. Sesuai dengan Tema yang diangkat pada peringatan tahun ini adalah Dengan Semangat Proklamasi Polisi 1945 Polri Siap Menyongsong Indonesia Emas 2045." pungkas Dansat Brimob Polda Banten.

    brimob banten satbrimob polda banten
    Ayu Amalia

    Ayu Amalia

    Artikel Sebelumnya

    Menko Marves Sampaikan Green Leadershif...

    Artikel Berikutnya

    Berikan Predikat WTAB kepada 46 Satuan Kerja...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polsek Pondok Gede Hadir di Peringatan Maulid Nabi, Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024 di Pondok Gede
    Polsek Pondok Gede Hadir di Peringatan Maulid Nabi, Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024 di Pondok Gede
    Bhabinkamtibmas Bakti Jaya Pantau Bazar Murah untuk Masyarakat

    Ikuti Kami